You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Puncak HKN DIgelar di RPTRA Mustika Kramat Jati
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

300 Warga Nikmati Pemeriksaan Kesehatan Gratis di RPTA Mustika Kramat Jati

Sebanyak 300 warga menikmati layanan pemeriksaan kesehatan gratis dalam acara puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) dan Hari AIDS Dunia, Senin (9/12) di RPTRA Mustika Kramat Jati, Jakarta Timur.

"Mengajak masyarakat untuk  lebih sadar dengan masalah kesehatan,"

Acara yang digagas Puskesmas Kecamatan Kramat Jati ini, dibuka Asisten Kesra Kota Jakarta Timur, Achmad Salahuddin, dengan tema "Stronger, Together Healthier Forever" Kramat Jati  Bergerak, Jakarta Berdaya.

Salahuddin mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk memotivasi warga dalam menjaga kesehatan dan kebugaran, sekaligus mendukung  terwujudnya generasi Indonesia emas 2045.    

Anwar Canangkan Pekan Imunisasi Nasional Polio di SDN Kramat Jati 24

"Kolaborasi bagian hal yang tak terpisahkan. Melalui program ini, kami mengajak masyarakat untuk  lebih sadar dengan masalah kesehatan," paparnya.

Terwujudnya Indonesia emas 2045, ungkap Salahuddin, tergantung dari masyarakat dan stakeholder yang ada dalam meningkatkan kualitas generasi muda ke depan.

"Tidak akan tercapai Indonesia emas 2045,  jika saat ini kita lengah, tidak melakukan upaya menciptakan generasi muda yang pintar dan sehat," tuturnya.

Kasudin Kesehatan Jakarta Timur, Herwin Meifendy mengungkapkan, selain pemeriksaan atau skrining kesehatan gratis kepada 300 warga. Acara puncak peringatan HKN dan Hari AIDS Dunia 2024 ini juga dimeriahkan workshop dan senam bersama.  

"Peringatan HKN dilakukan sejak November lalu dan memperingati Hari AIDS sedunia pada 1 Desember," ujarnya

Herwin juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk selalu membiasakan diri dengan pola hidup bersih dan sehat. Kemudian berolahraga secara rutin minimal 30 menit setiap hari.

"Kami juga imbau masyarakat agar tidak mudah memberikan stigma pada orang dengan HIV/AIDS. Terhadap yang sudah dinyatakan positif, hendaknya rajin berobat dan menjaga kesehatan," ucap Herwin.

Sementara, Kepala Puskesmas Kecamatan Kramat Jati, Inda Mutiara menjelaskan, kegiatan HKN dihadiri peserta dari unsur BUMD, perusahaan swasta, kader PKK, dasawisma, posyandu RT, RW, LMK dan stakeholder lainnya.

Karena temanya memperluas kolaborasi, lanjut Mutiara, kegiatan ini juga dihadiri perwakilan rumah sakit pemerintah pusat maupun daerah,  RS swasta dan klinik yang ada di Kramat Jati.  

"Kami harap, momentum ini bisa memicu masyarakat agar meningkatkan pola hidup bersih dan sehat," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4299 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1734 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik